Jumat, 11 Juli 2008

Nomor 8



PKS dalam Gambar




Koperasi Syariah Kecamatan dan BMS Bergandengan Tangan

Lahirnya Baitul Mal Sejahtera (BMS) sedikit banyak memberi spirit dan harapan bagi beberapa lembaga keuangan mikro syariah khususnya yang bergerak di wilayah – wilayah kecamatan. Harapan itu muncul ketika beberapa lembaga keuangan mikro syariah tersebut memang sedang membutuhkan rekanan yang dapat bersinergi dengannya, terlebih khusus lagi dalam hal investasi modal. Oleh karenanya penjajakan demi penjakan harus terus dilakukan oleh beberapa lembaga keuangan mikro tersebut dengan BMS. Seperti halnya di kecamatan Pancoran, di wilayah Pancoran ada beberapa lembaga keuangan mikro syariah, salah satunya adalah koperasi syariah “Amanah”.
Kantor koperasi syariah “Amanah” beralamatkan di Jalan minyak mesran V kelurahan Durentiga, koperasi syariah ini dikelola secara professional oleh beberapa kader DPRa Durentiga. Total asset yang berputar saat ini di koperasi syariah “amanah” durentiga sudah mencapai kurang lebih 50 juta. Koperasi syariah amanah ini diketuai oleh Sdr. Sahlani, SE, jumlah anggota saat ini sudah mencapai 100 orang. Pelayanan yang telah dilakukan antara lain jual beli barang – barang seperti kompor gas, gerobak, peralatan sablon, peralatan bengkel, computer, handphone, motor, kulkas, springbed, televisi dan lain – lain.
Untuk lebih mengenalkan lagi lembaga – lembaga keuangan mikro syariah ini kepada kader dan simpatisan PKS DPC Pancoran, constituent service DPC Pancoran mengadakan acara sosialisasi BSM dan Koperasi Syariah. Acara yang dilangsungkan di Masjid SDIT Insan Mandiri minggu kemarin (29/6) dihadiri langsung ketua DPC dan DPD Jaksel. Ketua DPD Jakarta Selatan, Ust.Khoirudin dalam sambutannya mengatakan, ”Saya adalah termasuk dalam pendiri BMS bersama ketua – ketua DPD yang lain”. BMS sangat cocok sebagai sarana ukhuwah kader dengan masyarakat, BMS merupakan solusi real di tengah masyarakat yang sedang mengalami krisis keterpurukan ekonomi.
Dalam acara sosialisasi ini, hadir sebagai pembicara dari BMS adalah Sdr. Nurdin sedangkan dari Koperasi Syariah adalah Sdr. Rinto. Beberapa peserta ikhwan maupun akhwat yang hadir ada yang mengajukan pertanyaan seputar BMS dan koperasi syariah lepada nara sumber. Salah satu yang ditanyakan adalah tentang perbedaan koperasi syariah dan konvensional.
Acara ini ditutup tepat pukul 12.00 dan dilanjutkan dengan sholat dhuhur berjamaah.
Selesai acara para peserta yang kurang puas langsung menanyakan langsung kepada para nara sumber. Beberapa orang ada menanyakan nomor handphone dan ada juga yang meminta kartu nama para nara sumber serta meminta copy flashdisk materi. Sebagian yang lain tertarik untuk mengisi formulir pendaftaran anggota koperasi syariah amanah.
InsyaAllah bahan sosialisasi ini akan diperbanyak dalam format VCD dan dibagikan ke setiap DPRa yang ada di kecamatan Pancoran. Sekali lagi hidup BMS, hidup Koperasi Syariah Amanah, dan hidup ekonomi syariah. (andrian – cs)

Kamis, 10 Juli 2008

Ada Sunatan Masal Plus di Kalibata Pulo

DPRa Kalibata, tepatnya korwe 05 kembali mengadakan acara sunatan masal, ini adalah ketiga kalinya acara yang sama diadakan di lokasi yang sama. Sengaja mengambil waktu liburan anak sekolah, dengan maksud agar proses penyembuhan tidak mengganggu aktivitas belajar anak – anak.
Lokasi musholla Al-Badr, Jl. Buncit Raya Gg. 30 No. 42 RT 01/05 Kalibata Pulo, tepatnya di belakang Pizza Hut Buncit pada hari sabtu (5/7) mendadak menjadi ramai oleh anak – anak. Anak – anak tersebut bukan mau bermain atau mau mengaji, tetapi anak – anak tersebut adalah anak – anak yang siap untuk disunat. Acara ini terselenggara atas kerjasama Korwe dengan yayasan sosial yang ada di Kalibata.
Sebanyak 15 anak ikut disunat, setiap anak mendapatkan bingkisan tas, sarung, baju koko, peci, buku, dan uang. Anak – anak tersebut berasal dari lingkungan RW 05 Kalibata Pulo.
Berbarengan dengan aksi sunatan masal, masyarakat disuguhi aksi pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis. Sebanyak 50 orang merasakan layanan kesehatan gratis tersebut. Selain itu dalam rangka menumbuhkan minat baca anak – anak khususnya saat liburan sekolah tiba, pada saat yang sama dan bertempat di lokasi yang sama dilakukan launching taman bacaan anak – anak.
Acara ini berlangsung dari jam 08.00 sampai 13.00. Acara ini mendapat sambutan dan simpati yang cukup antusias dari warga Kalibata Pulo. Mereka terlihat sangat gembira mendapatkan layanan – layanan yang sangat berguna bagi mereka.
Pada saat yang sama di beberapa lokasi juga mengadakan acara yang sama yakni sunatan masal, seperti di SDIT Insan Mandiri. Inilah salah satu wujud kepedulian kami pada masyarakat. Doakan kami agar dapat selalu mewujudkan aksi kepedulian yang labih banyak dan tentunya lebih bermanfaat lagi. (andrian – cs)